Kei Nishikori mencatatkan namanya dalam sejarah baru Roland Garros. Pada Sabtu (1/6) ia menjadi petenis Jepang pertama yang lolos ke babak 16 besar French Open setelah 75 tahun negeri Sakura dirundung kebekuan prestasi pada ajang kompetisi tenis tingkat dunia tersebut.
Terakhir kali petenis Jepang masuk ke babak 16 besar Roland Garros adalah Funiteru Nakano, tahun 1938 silam atau beberapa tahun sebelum pecahnya perang dunia II.
Nishikori berhasil meyingkirkan petenis unggulan 24 asal Perancis, Benoit Paire di babak ketiga hari ini dengan kemenangan 6-3, 6-7 (3), 6-4, 6-1.
Dalam pertandingan yang berlangsung di lapangan Suzanne Lenglen tersebut, Nishikori mampu mengatasi tekanan lawan yang temparamental, serta dukungan penonton Perancis.
Di babak 16 besar, Nishikori akan menghadapi pemenang pertandingan antara juara tujuh kali, Rafael Nadal, dan unggulan 27 asal Italia, Fabio Fognini.
Terakhir kali petenis Jepang masuk ke babak 16 besar Roland Garros adalah Funiteru Nakano, tahun 1938 silam atau beberapa tahun sebelum pecahnya perang dunia II.
Nishikori berhasil meyingkirkan petenis unggulan 24 asal Perancis, Benoit Paire di babak ketiga hari ini dengan kemenangan 6-3, 6-7 (3), 6-4, 6-1.
Dalam pertandingan yang berlangsung di lapangan Suzanne Lenglen tersebut, Nishikori mampu mengatasi tekanan lawan yang temparamental, serta dukungan penonton Perancis.
Di babak 16 besar, Nishikori akan menghadapi pemenang pertandingan antara juara tujuh kali, Rafael Nadal, dan unggulan 27 asal Italia, Fabio Fognini.
0 comments:
Posting Komentar